Konon masakan semur berasal dari masyarakat betawi. Tapi, banyak juga yang menganggap bahwa masakan tersebut awal pertama dikenalkan oleh masyarakat Jawa. Entah apa penyebabnya, yang jelas semur merupakan salah satu resep masakan tradisional Indonesia.
Nah, satu lagi varian semur yang pada kesempatan ini akan dibahas Oke Foods adalah resep semur tahu telur spesial. Soal rasa, tentu tak perlu diragukan kelezatannya. Simak baik-baik penjelasannya untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.
Bahan untuk memasak semur tahu telur spesial:
- 300 gram tahu kuning, masing-masing dipotong menjadi 2 atau 4 bagian.
- 300 gram (lebih kurang 5 butir) telur ayam yang sudah direbus, kupas.
- 0,5 liter air putih.
- 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
Bumbu semur tahu telur spesial:
- 2 lembar daun salam.
- 2 butir cengkeh.
- Kayu manis seukuran 3 sentimeter.
- 5 sendok makan kecap manis.
- 0,5 sendok teh pala bubuk.
- Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
Bumbu semur yang dihaluskan:
- 3 siung bawang putih.
- 6 siung bawang merah.
- Jahe seukuran 2 sentimeter.
- 0,5 sendok teh ketumbar.
- 0,125 sendok teh jintan.
Pelengkap:
- 1 buah tomat merah, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
- 1 utas daun bawang, potong-potong.
- 1 sendok makan bawang merah goreng.
Tips:
- Pada dasarnya semua jenis tahu boleh digunakan untuk memasak semur.
- Bila ingin pedas, Anda tinggal menambahkan irisan cabai.
Cara memasak semur tahu telur spesial:
- Panaskan minyak sayur untuk menumis.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
- Tambahkan daun salam, cengkeh, dan kayu manis sampai harum.
- Masukkan tahu, aduk sampai tercampur rata.
- Tuangkan air putih dan masukkan telur serta semua bumbu yang belum digunakan, masak sambil diaduk sesekali sampai meresap dan meletup-letup, angkat.
- Pindah ke wadah saji, tambahkan pelengkap, semur tahu telur spesial sudah bisa dinikmati. Simak juga resep oseng tahu tage saus tiram sederhana atau resep tahu goreng kecap pedas.
Resep semur tahu telur spesial ini cukup untuk 5 porsi.
loading...
Comments
Post a Comment