Buat yang suka petai, pasti puas menikmati masakan tumis petai dan buncis pedas. Soalnya, rasa petainya benar-benar kuat. Nah, buat yang mau mencoba membuatnya, pelajari baik-baik resep tumis petai dan buncis pedas berikut ini supaya hasilnya memuaskan.
Bahan untuk memasak tumis petai dan buncis pedas:
- 100 gram buncis, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
- 20 keping petai, masing-masing dibelah menjadi 2 bagian.
- 100 mililiter air putih.
- 4 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
Bumbu tumis petai dan buncis pedas:
- Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
- 1 buah tomat merah, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
Bumbu yang dihaluskan:
- 2 siung bawang putih.
- 6 siung bawang merah.
- 8 buah cabai merah keriting.
- 4 buah cabai rawit merah.
- 1 buah tomat merah.
- 1 sendok teh terasi yang sudah dibakar atau digoreng.
Tips:
- Jumlah buncis yang digunakan dapat disesuaikan selera.
- Disarankan hanya menggunakan cabai merah.
Cara memasak tumis petai dan buncis pedas:
- Panaskan minyak sayur untuk menumis.
- Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum.
- Tambahkan potongan tomat, tumis sampai layu.
- Masukkan petai, tumis sampai setengah matang.
- Tambahkan buncis, garam, gula pasir, lada putih bubuk, dan tuangkan air putih, masak sambil diaduk perlahan sampai matang dan meresap, angkat.
- Pindah ke wadah saji, tumis petai dan buncis pedas sudah siap dinikmati. Simak juga resep sambal goreng kentang petai & udang istimewa atau resep sambal petai istimewa.
Resep tumis petai dan buncis pedas ini cukup untuk 4 porsi.
loading...
Comments
Post a Comment