Roti manis adalah salah resep makanan yang komposisi bahan bakunya terdiri tepung terigu, margarin, dan gula pasir atau gula harus. Rasa manisnya yang mendominasi, membuat roti basah ini disebut juga roti manis. Nah, roti manis yang satu ini tergolong spesial karena menggunakan sosis sebagai bahan isi. Soal cara membuatnya, jangan khawatir karena resep ini sangat mudah untuk diaplikasikan.
Bahan kering:
- Gula pasir: 50 gram.
- Tepung terigu protein tinggi: 500 gram.
- Baking powder: 0,5 sendok teh.
- Ragi instan: 1,5 sendok teh.
- Susu bubuk: 15 gram.
- Garam: 1 sendok teh.
Bahan kering:
- Daftar lengkapnya ada pada resep roti manis isi cokelat keju.
Bahan pelengkap:
- Sosis ayam: 125 gram, potong sesuai dengan ukuran roti yang ingin dibuat.
- Sosis sapi: 125 gram, potong seukuran potongan sosis ayam.
- Keju cheddar.
- Telur: 2 butir, kocok lepas.
Cara membuat roti manis isi sosis spesial:
- Langkah untuk membuat adonan selengkapnya ada para resep roti isi cokelat lipat sederhana.
- Setelah adonan mengembang, bagi adonan, masing-masing 50 gram, diamkan, sampai mengembang (selama 20 menit).
- Kempiskan, kemudian pipihkan dengan menggunakan tangan atau gilingan roti yang umumnya terbuat dari kayu.
- Leteakkan sosis di bagian tengah, tutup, bentuk sesuai selera, diamkan kembali sampai mengembang (selama 60 menit).
- Oles loyang dengan mentega, kemudian taburkan tepung terigu sampai merata. Hal ini penting dilakukan supaya saat matang roti tidak lengket pada permukaan loyang.
- Letakkan adonan yang sudah diisi sosis di loyang, oles dengan telur, taburkan keju cheddar yang sudah diparut.
- Panggan di dalam oven bersuhu 190 derajat celcius sampai matang (lebih kurang selama 12 menit), angkat.
- Susun di wadah saji, potong-potong, roti manis isi sosis yang spesial siap dihidangkan. Simak juga resep roti goreng coklat paliing spesial atau resep roti goreng isi blueberry tabur keju cheddar.
Resep roti manis isi sosis spesial ini setara juga cocok dihidangkan sebagai menu sarapan atau bekal di sekolah, kampus, kantor atau perjalanan wisata.
loading...