Soal citarasa, resep masakan tradisional berbahan kelapa parut dan jamur tiram ini tak perlu diragukan. Tetap enak seenak botok original.
Bahan:
- 250 gram jamur tiram.
- 0,5 butir kelapa, parut kasar.
- 2 sendok makan petai cina.
- Daun pisang secukupnya untuk membungkus.
- Lidi secukupnya untuk menyemat.
Bumbu yang dihaluskan:
- 2 siung bawang putih.
- 3 siung bawang merah.
- 1 sendok teh ketumbar.
- Lengkuas seukuran 2 sentimeter.
- Garam secukupnya.
Bumbu lain:
- 10 lembar daun salam.
- 1 utas daun bawang, iris tipis.
Cara membuat:
- Kecuali daun pisang dan lidi, masukkan semua bahan dan bumbu ke dalam wadah, aduk rata.
- Ambil secukupnya dengan menggunakan sendok makan, bungkus dengan daun pisang, semat dengan lidi, kukus sampai matang (lebih kurang 25 menit), angkat.
- Pindah ke wadah saji, botok jamur tiram siap dihidangkan.
Selain botok jamur, ada;
Yang juga perlu diketahui, selain digunakan untuk membuat resep botok, jamur tiram juga dapat diolah menjadi aneka resep masakan lain. Seperti;
loading...