Masakan berbahan daging bebek yang empuk memang selalu menggoda selera. Rasanya yang khas membuat daging dari salah satu jenis unggas ini disuka banyak orang. Salah satu resep masakan yang paling cocok dengan cita rasa bebek yang itu adalah rica-rica. Jangan khawatir kepedasan. Sebab, rasa pedasnya tetap sopan menggoyang lidah dan perut.
Bahan:
- Bebek: 1 kilogram, potong dengan ukuran sesuai selera (disarankan potong dengan ukuran kecil atau sedang).
- Air putih: 1 liter.
- Minyak goreng: secukupnya untuk menggoreng.
Bumbu yang dihaluskan:
- Daftar bumbu yang dihaluskan selengkapnya ada pada resep rica-rica kambing muda mantap.
Bumbu pelengkap:
- Bawang putih: 6 siung, dimemarkan, kemudian dicincang sampai halus.
- Duan jeruk: 3 lembar, buang tulang daunnya.
- Gula jawa (sudah disisir): 1 sendok makan.
- Serai: 1 batang, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
Cara membuat bebek empuk masak rica-rica pedasnya sopan:
- Panaskan minyak goreng untuk menumis.
- Tumis bawang putih sampai matang dan harum.
- Tambahkan bumbu yang sudah dihaluskan, tumis sampai harum dan matang.
- Masukkan bumbu pelengkap, kecuali gula merah, tumis sampai harum.
- Masukkan daging bebek, aduk sampai tercampur rata dan berubah warna.
- Tuangkan air dan tambahkan gula merah, masak sampai daging bebek matang dan menjadi empuk (bila belum empuk tambahkan air sedikit demi sedikit sampai daging bebek menjadi empuk), matikan api kompornya.
- Pindah ke wadah saji, tambahkan irisan tomat dan daun bawang, bebek empuk masak rica-rica yang pedasnya sopan siap dihidangkan. Simak juga resep entok slenget khas Jogja atau resep entok goreng bumbu kuning nikmat.
Resep bebek empuk masak rica-rica pedasnya empuk ini setara buat 8 porsi.
loading...