Umumnya, perkedel memang dibuat dari kentang. Tapi, ada juga perkedel yang dibuat dari campuran jagung manis dan tepung terigu. Karena bahannya berbeda, tentunya cara memasak perkedel jagung manis juga berbeda dengan perkedel kentang. Tengok resep perkedel kentang telur daun seledri enak praktis.
Cara memasak perkedel jagung manis ini cukup mudah. Hampir sama dengan ketika Anda memasak aneka gorengan. Seperti, resep tape goreng tepung renyah isi cokelat maupun resep tahu aci goreng sederhana enak. Anda tinggal menyiapkan adonan, kemudian goreng dengan menggunakan minyak panas.
Bahan masak perkedel jagung manis:
- 3 buah jagung manis, dipipil.
- 1 buah wortel, potong bentuk dadu kecil.
- 1 utas daun bawang, iris tipis.
- 200 gram tepung terigu protein sedang.
- 1 sendok teh baking powder.
- 100 mililiter air putih (secukupnya).
- Minyak sayur secukupnya untuk menggoreng.
Bumbu masak perkedel jagung manis:
- 2 siung bawang putih.
- 2 siung bawang merah.
- 1 sendok teh butir kemiri.
- Kaldu bubuk instan secukupnya.
- Kunyit seukuran 1 sentimeter.
- Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
Cara memasak perkedel jagung manis:
- Haluskan semua bumbu yang sudah disiapkan.
- Larutkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan air putih.
- Masukkan tepung terigu, dan baking powder, aduk sampai tercampur rata.
- Tambahkan daun bawang, jagung manis, dan wortel, aduk kembali sampai tercampur rata.
- Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
- Ambil adonan secukupnya dengan menggunakan sendok makan atau sendok sayur ukuran kecil, tuangkan ke dalam minyak sayur panas, goreng sambil dibolak-balik sampai matang dan berwarna cokelat keemasan, angkat, tiriskan.
- Susun di wadah saji, perkedel jagung manis siap dihidangkan bersama aneka menu lain. Seperti, resep kue basah tradisional cucur pandan atau resep kue pastel renyah isi ayam.
Resep & cara memasak perkedel jagung manis ini setara buat 4 porsi.
loading...
Comments
Post a Comment