Lemper adalah kue tradisional yang terbuat dari beras ketan. Di bagian dalam kue ini, biasanya diberi isian. Isiannya pun beragam dan dapat disesuaikan selera. Nah, pada kesempatan ini saya akan membuat lemper dengan isian daging sapi. Tentunya tak kalah istimewa dengan resep lemper isi ayam spesial enak dan mudah dibuat yang pernah dibahas sebelumnya.
Karena harga daging sapi relatif mahal, jadi jangan sampai gagal. Oleh sebab itu, simak bahan, bumbu, serta cara membuatnya dengan teliti.
Bahan:
- 300 gram beras ketan, rendam dengan air bersih selama 1 jam. Ini cara masak beras ketan memakai rice cooker (lebih praktis).
- 150 mililiter santan kental yang dibuat dari 0,25 butir kelapa.
- Daun pisang untuk membungkus.
- Lidi untuk menyemat.
Bumbu:
- 1 sendok teh garam.
- 2 lembar daun pandan.
Bahan dan bumbu untuk membuat isian dari daging sapi:
- 200 gram daging sapi yang sudah digiling.
- 100 mililiter air putih.
- Minyak sayur secukupnya untuk menumis.
- Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
Bumbu yang harus dihaluskan:
- 2 siung bawang putih.
- 4 siung bawang merah.
- 0,5 sendok teh biji ketumbar.
- 0,125 sendok teh jintan.
- Kunyit seukuran 1 sentimeter.
Cara membuat lemper isi daging sapi yang istimewa:
- Panaskan minyak sayur secukupnya untuk menumis. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum. Masukkan daging sapi, tumis sampai setengah matang. Tuangkan air putih, dan tambahkan garam, gula pasir, serta lada putih bubuk, masak sambil diaduk sampai matang dan mengering, angkat, sisihkan. Bahan isian siap digunakan.
- Kukus beras ketan selama 15 menit. Sembari mengukus, rebus santan bersama garam dan daun pandan sampai mendidih (selama merebus, diaduk perlahan supaya tekstur santan tidak pecah). Masukkan beras ketan yang sudah dikukus, kukus kembali sampai matang (lebih kurang selama 20 menit), angkat.
- Ambil beras ketan yang sudah matang, pipihkan di selembar daun pisang, beri isian daging sapi, tutup, bungkus, semat dengan lidi supaya rapat.
- Susun di wadah saji, lemper isi daging sapi siap dihidangkan. Kalau memang suka lemper, pasti Anda juga akan suka dengan citarasa resep semar mendem isi abon sapi dan resep semar mendem isi udang ebi.
Selain lemper isi daging sapi yang istimewa ini, masih banyak aneka jajanan atau kue tradisional dari beras ketan. Seperti;
loading...