Dulu, kue pancong disajikan dengan taburan gula pasir (tengok resep kue pancong manis dan gurih paling enak) dan atau kelapa parut yang sudah ditanak. Tapi, kali ini saya akan berinovasi dengan membuat kue pancong dengan topping keju.
Bahan kering:
- 200 gram tepung beras.
- 1 lembar daun pandan.
- 50 gram tepung terigu.
- 0,5 sendok teh garam.
gmbar: kue pancong keju enak dan lezat |
Bahan basah:
- 250 mililiter santan
- 200 gram kelapa parut
- 2 butir telur ayam
- 250 mililiter air putih.
Pelengkap:
- Keju cheddar, potong memanjang atau diparut.
- Gula pasir secukupnya untuk taburan
Cara membuat:
- Rebus santan bersama 25 gram tepung beras dan daun pandan, aduk perlahan sampai mendidih, angkat, diamkan hingga suhunya menjadi hangat.
- Tambahkan tepung terigu, sisa tepung beras, garam, air putih, telur ayam, dan kelapa parut, aduk rata sampai membentuk adonan yang kental.
- Oles cetakan kue pancong dengan minyak sayur, panaskan. Ambil adonan kue pancong secukupnya, tuang ke dalam cetakan, masak sampai setengah matang. Taburkan gula pasir dan keju, masak kembali sampai matang, keluarkan dari cetakan. Lakukan sampai adonan habis.
- Susun di wadah saji, kue pancong keju siap dihidangkan.
Selain kue pancong keju, masih ada aneka kue tradisional lain yang tak kalah lezat. Seperti;
loading...