Ingin membuat nasi goreng yang menggoda selera memang butuh sedikit kreativitas dalam penyajiannya. Seperti resep nasi goreng kacang polong & udang bungkus telur dadar berikut ini. Nasi goreng yang sudah dimasak, kemudian disajikan dengan cara dibungkus dengan telur dadar yang nikmat. Walhasil, rasanya benar-benar menggugah selera.
Bahan untuk memasak nasi goreng kacang polong & udang bungkus telur dadar:
- 4 lembar telur dadar yang dibuat dari 4 butir telur ayam. Gunakan garam dan lada putih bubuk secukupnya untuk membumbui.
- 500 gram nasi putih dingin.
- 50 gram udang, kupas, cincang kasar.
- 2 butir bakso udang, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
- 50 gram kacang polong yang sudah direbus.
- 2 sendok makan mentega untuk menumis.
Bumbu untuk memasak nasi goreng kacang polong & udang bungkus telur dadar:
- Garam, gula pasir, dan lada putih bubuk secukupnya.
- 1 sendok teh kaldu bubuk instan.
- 1 sendok teh kecap manis.
- 1 sendok makan kecap ikan
Bumbu yang dihaluskan untuk memasak nasi goreng kacang polong & udang bungkus telur dadar:
- 2 siung bawang putih.
- 6 siung bawang merah.
Pelengkap:
- 1 utas daun bawang, iris tipis.
- 1 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan.
Tips:
- Bila menginginkan pedas, Anda bisa menambahkan cabai atau saus sambal.
- Tidak menutup kemungkinan untuk menambahkan jagung manis dan wortel pada nasi goreng ini.
Cara memasak nasi goreng kacang polong & udang bungkus telur dadar:
- Panaskan minyak sayur untuk menumis.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
- Tambahkan udang, tumis sampai berubah warna.
- Masukkan bakso dan kacang polong, aduk rata.
- Tambahkan nasi, goreng dengan cara diaduk sampai tercampur rata.
- Tuangkan kecap ikan, daun bawang, dan kecap manis serta masukkan garam, gula pasir, lada putih bubuk, dan kaldu bubuk instan, aduk sampai matang, tercampur rata, dan kering, angkat.
- Bagi menjadi empat bagian. Masing-masing bagian, letakkan pada selembar telur dadar, kemudian lipat kedua ujungnya, taburkan bawang merah goreng, nasi goreng kacang polong & udang bungkus telur dadar siap dinikmati. Simak juga resep mie kuah udang pedas istimewa atau resep udang goreng siram bumbu saus tiram.
Resep nasi goreng kacang polong & udang bungkus telur dadar ini setara buat 4 porsi.
loading...
Comments
Post a Comment