Mungkin, tumis saus tiram ini adalah resep masakan sederhana yang paling enak yang pernah dibahas Oke Foods. Dengan bumbu yang sederhana, yaitu saus tiram dan beberapa bumbu dasar, masakan ini sudah cukup memuaskan selera dimakan dengan nasi putih. Atau, bisa juga kalian jadikan sebagai bahan isian untuk sandwich.
Jenis sosis yang digunakan boleh sosis ayam atau sosis sapi. Tapi yang akan dicontohkan pada resep ini adalah sosis sapi. Ingin mencoba? Simak penjelasan tentang tahapan mengaplikasikan resep tumis saus tiram sederhana paling enak berikut ini.
Bahan untuk membuat tumis saus tiram sederhana paling enak:
- Sosis sapi (begini cara membuat sosis sapi dijamin berhasil): 6 buah, potong-potong. Kalau suka yang pedas, sepertinya resep tumis sosis saus tiram pedas saus sambal enak mudah dibuat ini yang harus dicoba.
- Air putih: 25 mililiter.
- Mentega atau margarin: secukupnya untuk menumis.
- Minyak sayur: secukupnya untuk menggoreng sosis.
Bumbu:
- Saus tiram: 2 sendok makan.
- Bawang putih: 1 siung, dimemarkan, lalu dicincang sampai halus.
- Bawang bombay: 0,5 siung, iris tipis.
- Garam: secukupnya.
- Lada putih bubuk: secukupnya.
- Gula pasir: secukupnya.
Cara membuat tumis sosis saus tiram sederhana paling enak:
- Panaskan minyak sayur untuk menggoreng sosis. Goreng sosis sampai berkulit, angkat, tiriskan, sisihkan.
- Panaskan mentega atau margarin untuk menumis. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum. Tambahkan saus tiram, aduk sampai tercampur rata.
- Masukkan sosis, garam, gula pasir, lada putih bubuk dan tuangkan air putih, masak sampai meresap, matikan api kompornya. Susun di wadah saji, tumis sosis saus tiram yang sederhana paling enak sudah siap dihidangkan untuk 4 orang. Simak juga resep sosis goreng mentega spesial kecap inggris atau resep tumis sosis saus teriyaki enak praktis.
Sebagai menu pelengkap, kalian bisa juga mencoba resep puding cokelat sederhana atau resep puding oreo empuk dan renyah.
loading...