Buat Anda pecita masakan pedas, pasti resep masakan berbahan ayam ini akan membuat selera makan Anda tergoda. Bagaimana tidak, tumis ayam ini diramu dari bumbu-bumbu rempah berciri khas masakan tradisional Indonesia. Bisa dilihat dari pemakaian jahe, lada putih, dan bawang putih.
Dibuat dengan teknik memasak yang sederhana, tak mengurangi kelezatan cita rasa tumis ayam ini. Malah, membuat tumis ayam pedas ini menjadi sebuah hidangan kuliner yang menggiurkan untuk dinikmati kapan saja. Terutama pada siang hari. Dengan menonjolkan rasa pedas dibalur rasa manis, gurih, dan asin yang seimbang, masakan ini bakal menggoda selera Anda untuk segera menyantapnya dengan nasi putih hangat.
Bahan untuk membuat tumis ayam sederhana selera pedas:
Bahan untuk membuat tumis ayam sederhana selera pedas:
- Daging ayam (tanpa tulang): 250 gram, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
- Air putih: 150 mililiter.
- Mentega atau margarin: secukupnya untuk menumis.
Bumbu:
- Bawang putih: 3 siung, dimemarkan, kemudian dicincang sampai lembut.
- Bawang bombay: 0,25 siung, dicincang kasar.
- Jahe: 2 sentimeter, dicincang kasar.
- Cabai rawit merah: 8 buah, iris tipis.
- Saus cabai: 0,5 sendok teh.
- Garam: secukupnya.
- Gula pasir: secukupnya.
- Lada putih bubuk: secukupnya.
- Kaldu bubuk instan: secukupnya.
Bahan/bumbu pelengkap:
- Daun bawang: 1 utas, iris tipis.
- Daun ketumbar: 1 utas, iris tipis.
Tips:
- Pada dasarnya semua jenis ayam dapat digunakan pada resep masakan ini. Tapi, yang disarankan untuk digunakan adalah jenis ayam negeri ataub roiler. Karena, serat dagingnya lunak sehingga cepat matang.
- Setelah dicuci bersih balur daging ayam dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.
- Jumlah cabai yang digunakan dapat disesuaikan selera.
Cara membuat tumis ayam sederhana selera pedas:
- Panaskan mentega atau margarin sampai meleleh untuk menumis.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
- Masukkan cabai rawit merah dan jahe, tumis sampai layu dan harum.
- Masukkan daging ayam yang sudah dipotong-potong, tumis sampai berubah warna.
- Tuangkan air putih, masak sampai mendidih, kecilkan api kompornya.
- Masukkan garam, gula pasir, lada putih bubuk, dan kaldu bubuk instan, tumis sampai tercampur rata dan matang.
- Masukkan daun ketumbar dan daun bawang, aduk sampai tercampur rata, matikan api kompornya.
- Pindah ke wadah saji, tumis ayam sederhana selera pedas sudah siap untuk dihidangkan. Pertimbangkan juga untuk mencoba resep tongseng ayam sangat enak serta resep ayam bakar taliwang.
Adapun resep tumis ayam sederhana selera pedas ini setara buat 2 porsi atau lebih.
loading...