Camilan enak dan menyenangkan itu tak harus mahal. Memanfaatkan tahu pong dan tepung aci, pun kita bisa membuat camilan yang enak dan menyenangkan.
Penasaran? Simak dulu resep tahu pong goreng aci renyah berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Bahan untuk membuat tahu pong goreng aci renyah:
- 100 gram tepung aci.
- 2 sendok makan tepung terigu protein sedang.
- 20 buah tahu pong, masing-masing dipotong menjadi 4 bagian.
- 150 mililiter air putih.
- Minyak sayur secukupnya untuk menggoreng.
Bumbu yang dihaluskan:
- 2 siung bawang putih.
- Garam, gula pasir, dan lada putih secukupnya.
- 0,25 sendok teh ketumbar.
- 0,125 sendok teh kaldu ayam bubuk.
Pelengkap:
- 1 utas daun bawang, iris tipis.
- 1 utas seledri, petik daunnya saja, kemudian dicincang sampai lembut.
Tips:
- Sebagai pelengkap ketika menikmatinya, tidak menutup kemungkinan untuk menyediakan saus sambal atau saus tomat.
- Camilan ini juga enak dimakan dengan bumbu kacang. Ini resep bumbu kacang untuk siomay dan batagor.
- Pastikan adonan tepung aci sudah diaduk hingga tercampur rata.
Cara membuat tahu pong goreng aci renyah:
- Larutkan bumbu yang sudah dihaluskan dengan air putih.
- Masukkan tepung terigu dan tepung aci, aduk sampai tercampur rata.
- Tambahkan pelengkap, aduk rata.
- Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
- Celupkan potongan tahu pong ke dalam adonan tepung aci, angkat.
- Masukkan ke dalam minyak sayur panas, goreng sambil dibolak-balik sampai matang, berwarna cokelat keemasan, dan kering, angkat, tiriskan.
- Pindah ke wadah saji, tahu pong goreng aci renyah sudah siap dinikmati. Simak juga resep pangsit keju sederhana renyah enak atau resep keripik bawang pedas renyah susah berhenti mengunyah.
Resep tahu pong goreng aci renyah ini cukup untuk 8 orang.
loading...
Comments
Post a Comment