Membuat kacang rebus memang terlihat mudah. Kacang tanah yang sudah dibersihkan tinggal direbus dengan air putih. Tunggu beberapa menit, kemudian bisa langsung dimakan.
Padahal, tak semudah itu. Setidaknya ada beberapa proses yang harus dilalui. Supaya, kacang tanah rebus yang dibuat teksturnya empuk dan rasanya gurih.
Nah, pada kesempatan ini Oke Foods akan menjelaskan ke pada Anda mengenai resep lengkap dengan cara membuat kacang tanah rebus supaya empuk dan bumbu meresap.
Untuk mendapatkan hasil yang memuaskan, tentunya kacang tanah atau kacang kulit yang digunakan harus berkualitas bagus. Oleh sebab itu, pastikan terlebih dahulu kualitas kacang kulit yang Anda akan olah menjadi kacang rebus.
Bagaimana, tertarik untuk bisa membuat sendiri kacang rebus yang empuk dan bumbunya meresap? Simak penjelasannya berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Bahan untuk membuat kacang rebus supaya teksturnya empuk dan bumbu meresap:
- 1 kilogram kacang tanah atawa kacang kulit.
- 2 liter air putih.
- 1 sendok makan garam.
Tips:
- Bila menginginkan rasa yang lebih kuah Anda bisa menambahkan jumlah garam.
- Supaya penampilannya lebih menarik, Anda bisa menambahkan kunyit yang sudah diparut atau dihaluskan. Bisa juga pakai kunyit bubuk.
Cara membuat kacang tanah rebus supaya empuk dan bumbu meresap:
- Rebus kacang tanah bersama air sampai tanak (lebih kurang selama 30 menit, matikan api kompornya.
- Tambahkan garam, aduk rata, dimakan selama 20 menit supaya meresap.
- Nyalakan kembali api kompornya, kemudian rebus sampai empuk (lebih kurang selama 1 jam), angkat, tiriskan.
- Susun di wadah saji, kacang tanah rebus supaya empuk dan bumbu meresap sudah bisa dinikmati. Simak juga resep kacang goreng daun jeruk purut atau resep kacang bawang pedas goreng renyah.
Resep cara membuat kacang tanah rebus supaya empuk dan bumbu meresap ini cukup untuk lebih dari 6 orang.
loading...
Comments
Post a Comment