Resep masakan tradisional ini akan memanjakan Anda yang suka dengan cita rasa ayam goreng dan telur asin. Pasalnya, resep ini memadukan dua makanan khas tersebut. Hanya saja, telur asin yang dipakai dimasak menjadi saus yang gurih dan lezat. Di samping itu, resep masakan tradisional ini juga dapat Anda jadikan sebagai menu bekal di sekolah, kantor, kampus atau saat berwisata.
Resep ayam goreng saus telur asin ini begitu lezat. Ingin mencoba? Silakan simak resep ayam goreng saus telur asin berikut ini hingga tuntas supaya Anda bisa mendapatkan hasil yang memuaskan.
Bahan yang harus disiapkan untuk membuat atau mengolah resep ayam goreng saus telur asin:
1. 1 ekor ayam negeri, dipotong beberapa bagian sesuai kebutuhan.
2. 750 ml air kelapa yang masih muda.
3. 3 lembar daun salam.
4. 75 gram gula merah yang sudah disisir.
5. Garam dan merica bubu secukupnya.
6. Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng.
Bumbu yang harus dihaluskan
1. 6 siung bawang merah.
2. Lengkuas seukuran 1,5 ruas jari kelingking.
3. 1 sendok teh biji ketumbar.
Bahan yang harus disiapkan untuk membuat saus
1. 3 siung bawang putih, dimemarkan, kemuadian dicincang dingga halus.
2. 5 buah kuning telur asin rebus, dihaluskan.
3. Garam, merica bubuk dan gula pasir secukupnya.
4. Kaldu ayam bubuk (instan) secukupnya.
5. 150 ml air putih matang.
6. Mentega atau margarin secukupnya untuk menumis.
Tips membuat atau mengolah resep ayam goreng saus telur asin:
1. Setelah dicuci bersih, balur daging ayam dengan air jeruk nipis atau lemon untuk mengurangi bau amis.
2. Selain ayam negeri, Anda juga bisa memakai ayam kampung atau ayam merah, tapi proses memasaknya lebih lama karena tekstur dagingnya relatif alot.
3. Untuk membuat saus, disarankan untuk menggunakan telur asin yang sudah direbus (matang).
Cara membuat ayam goreg saus telur asin:
1. Rebus ayam dengan air kelapa bersama bumbu halus, daun salam, gula merah, merica bubuk dan garam hingga matang dan tekstur daging ayam menjadi empuk, bumbu meresap, angkat, tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng untuk menggoreng.
3. Goreng ayam hingga berwarna kuning kecokelatan, angkat, tiriskan, sisihkan.
4. Panaskan mentega atau margarin untuk menumia.
5. Tumis bawang putih hingga harum dan matang.
6. Masukkam kuning telur asin, tumis hingga meleleh dan muncul busa.
7. Tuangkan air, aduk hingga menguap.
8. Tambahkan garam, merica bubuk, gula pasir dan kaldu ayam instan, masak sembari diaduk sampai matang dan mengental, matikan api kompornya.
9. Letakkan ayam goreng di piring saji, siram dengan saus telur asin, ayam goreng saus telur asin siap dihidangkan. Simak juga resep ayam goreng bumbu bacem atau resep sup ayam tomat kuah santan nikmat.
Resep ayam goreng saus telur asin ini setara buat 4 porsi atau lebih.
loading...