Resep roti manis kali ini dipresentasikan dengan cara yang unik. Bentuknya sengaja dibuat mirip tongkat (stick). Namun, resep roti manis ini tak mengabaikan cita rasa yang lezat. Setara lezatnya dengan roti manis ala breadtalk yang sudah cukup populer itu.
Meski bentuknya mirip tongkat, namun bukan berarti teksturnya juga keras layaknya stick. Tekstur roti ini tetap lembut karena bahan yang digunakan hampir sama dengan aneka resep roti manis pada umumnya. Bandingkan saja dengan roti manis empuk isi kismis maupun roti manis roti manis lembut aneka isi. Ketika mengaplikasikan resep roti manis bentuk stick, Anda juga bisa memberikan feeling (isian).
Meski bentuknya mirip tongkat, namun bukan berarti teksturnya juga keras layaknya stick. Tekstur roti ini tetap lembut karena bahan yang digunakan hampir sama dengan aneka resep roti manis pada umumnya. Bandingkan saja dengan roti manis empuk isi kismis maupun roti manis roti manis lembut aneka isi. Ketika mengaplikasikan resep roti manis bentuk stick, Anda juga bisa memberikan feeling (isian).
Bahan yang dibutuhkan untuk mengaplikasikan resep roti manis bentuk stick ini juga mudah didapat. Apalagi, kalau Anda terbiasa belanja di toko yang khusus menjual bahan roti dan kue.
Bahan kering untuk membuat roti manis bentuk stick:
- Tepung terigu protein tinggi: 1 kilogram.
- Tepung terigu protein sedang: 250 gram.
- Garam: 10 gram.
- Baking powder: 10 gram.
- Ragi instan: 6 gram.
- Gula pasir: 12 gram.
- Keju cheddar: 125 gram, diparut.
Bahan basah:
Bahan basah:
- Susu segar: 875 mililiter.
Bahan pelengkap:
- Keju cheddar: 125 gram, diparut untuk taburan.
- Telur ayam: 5 butir untuk olesan, gunakan putih telurnya saja, kocok lepas.
Tips:
- Selain telur ayam, Anda juga bisa menggunakan telur bebek.
- Jumlah keju cheddar untuk taburan boleh disesuaikan selera.
- Pastikan jenis tepung yang Anda gunakan sudah sesuai.
Cara membuat roti manis bentuk stick:
- Masukkan tepung terigu protein sedang dan protein tinggi ke dalam wadah untuk membuat adonan, aduk sampai tercampur rata.
- Tambahkan baking powder, garam, ragi instan, dan gula pasir, aduk sampai tercampur rata.
- Tuangkan susu segar dengan cara sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai menjadi adonan yang kalis.
- Tambahkan garam, aduk lagi sampai menjadi adonan yang elastis.
- Tambahkan keju cheddar, aduk sampai tercampur rata, diamkan sampai mengembang (lebih kurang selama 30 menit).
- Kempiskan adonan, bagi menjadi beberapa bagian (masing-masing bagian sekitar 20 gram), bentuk menyerupai stick, letakkan di loyang yang sebelumnya sudah dioles mentega, diamkan sampai mengembang kembali (lebih kurang 30 menit).
- Pada bagian permukaan (atas), oles putih telur.
- Taburkan keju cheddar secara merata di permukaannya.
- Masukkan ke dalam oven, panggang dengan suhu 190 derajat celcius sampai matang (12 menit), angkat.
- Pindah ke wadah saji, roti manis bentuk stick siap dihidangkan. Simak juga resep yang lain untuk menambah inspirasi. Misalnya, resep roti canai India mudah dibuat atau resep panada empuk sederhana.
Adapun resep roti manis bentuk stick ini cukup untuk 8 porsi atau lebih.
loading...